BENDERA PAPUA YANG SEBENARNYA
Inilah gambar bendera Papua yang sebenarnya, seperti yang ada dibawah ini, tidak ada model lain-lain yang saat ini bermunculan dan menyalah-artikan bendera ini. Bendera ini sudah sejak 60 tahun lalu dikibarkan, bendera inilah simbol dari bangsa Papua. Bendera ini dahulunya disebut Bintang Fajar namun kini ejaan atau sebutan yang benar yang di pakai pada generasi saat ini adalah Bintang Kejora.
Bendera ini pernah di kibarkan secara serentak diseluruh Tanah Papua tepatnya pada 1 Desember 1961. Selain tahun 1961 pada 1 Desember 1999 juga di kibarkan secara serentak di 7 wilayah Papua.
Selain pada 1 Desember pada beberapa peristiwa penting menyangkut aksi-aksi perjuangan menuju pembebasan Bendera ini selalu di bawa, di gambarkan pada spanduk-spanduk maupun pada berbagai atribut lainnya.
Semoga saja ada waktu yang tepat untuk bendera ini berkibar selamanya diatas wilayah kedaulatannya tanpa ada yang melarangnya untuk dikibarkan.
Bendera Papua yg dibawa massa aksi |
Bendera Papua yg dibawa massa |
Bintang Kejora (Foto: Ardiansyah Matra'is)Bendera Papua ditangan tentara indonesia |
Bendera Papua dibawa pada aksi di wilayah Saireri |